Minggu, 06 Oktober 2019

Writober#4 Renjana ku - Keluarga ku



Togetherness doesn't mean we will always be together



Kami sudah menikah dan mengrungi bahtera rumah tangga selama lebih dari 15 tahun dan selama  itu pula kami mengalami banyak asam garam kehidupan. Kami dikaruniai 4 orang anak; dua perempuan dan dua laki-laki. Di sisi lain, kami mungkin bukan satu satunya pasangan yang hidup selalu bersama sama. Suami sudah bekerja dan menghabiskan waktunya di daerah daerah, khusunya hutan hutan di Indonesia. Awalnya, saya merasa berat dengan beban yang harus saya jalan "sendiri".Saat ini, bersama 4 anak kami, kami berusaha memberikan yang terbaik, walaupun masih banyak kekurangan. Renjana saya tetap memperjuangkan keutuhan keluarga dn berupaya semaksimal mungkin menjadi teladan buat anak anak. 
Ibarat sebuah rumah yang memiliki penghuni lengkap dan seharusnya saling mengisi, maka saya sebagai istri pun terkadang sebagai ayah harus mampu mengambil keputusan keputusan berat saat sang suami jauh dari jangkauan area karena sulit dihubungi. Yang terberat adalah menjaga nama baik keluarga di hadapan keluatga besar juga di masyarakat. Semoga lloh memberikan kemudahan di setiap langkah kami. Semoga anak anak diberi kemudahan dalam melaksanakan aktifitas sehari hari tanpa hadirnya ayah bersama mereka. Semoga setiap ayah pulng ke rumah selalu ada pengalaman baru yang bisa dibagi dengan keluarga.

Bersama di Bioskop tanpa si sulung


#Writober #IpJakarta
#IbuProfessionalJakarta

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

WFH Year #1

 UNEXPECTED EVENTS It's not about how long you dedicate yourself to show your best performance. It's all about how you put and treat...